Foto 360 Derajat Bukan untuk Keren-Kerenan
Seiring perkembangan teknologi, Facebook memperkenalkan kamera 360 ke dalam fitur andalannya. Berkat fitur ini, Anda bisa membagikan foto atau video 360 derajat. Adobe Premiere Pro juga kini menghadirkan fitur edit video 360.Teknologi virtual reality mencuat kembali sejak beberapa tahun lalu. Antara lain melalui headset VR Oculus Rift lewat proyek Kickstarter 2012 dan headset . Popularitas VR juga menuai minat terhadap komponen pendukung, seperti kamera foto 360 derajat dan konten lain berbasis VR.Sekilas mungkin fitur 360 derajat bagus untuk keren-kerenan di media sosial. Namun, foto 360 sebenarnya bukan hanya untuk pelengkap koleksi feed foto Anda loh. Mau tahu apa saja kegunaannya?
Mampu Menampilkan Berbagai Objek Sekaligus
Kamera foto 360 derajat tidak bisa disamakan dengan kamera foto biasa. Ambil contoh kamera Samsung Gear 360, optimal digunakan untuk menangkap gambar yang memiliki banyak POI (point of interest). Jadi, tepat Anda gunakan untuk memotret pemandangan alam, suasana ruangan, keramaian pasar, dan foto situasional lainnya.
Hasil foto kamera 360 juga bisa Anda manfaatkan sewaktu-waktu Anda berniat membeli properti, tapi tak sempat datang ke lokasi. Kamera 360 akan membantu Anda memperlihatkan keseluruhan sudut rumah secara lengkap.

‘Spion’ untuk Melihat Keadaan Sekitar Mobil
Kamera 360 memiliki fungsi lain seputar kenyamanan Anda berkendara. Mundur dan belok tak jarang menjadi langkah yang memerlukan kehati-hatian. Salah-salah, Anda menabrak sisi bangunan dan membaret mobil Anda, atau kendaraan yang antre di belakang mobil Anda. Kamera 360 yang ditanam di mobil bisa membantu kesulitan Anda memperkirakan jarak ketika mundur, belok, atau parkir.
Tak Perlu Lagi Unduh QR Code Scanner
Jika Anda mengikuti perkembangan camera 360 sejak awal pemunculan, Anda pasti sudah tahu perbedaannya dengan versi baru. Di Camera 360 versi terbaru, Anda tak perlu mengunduh aplikasi pemindai QR Code untuk membaca teks, membuka halaman website, membuka link video, dan sebagainya.
Sudut Pengambilan Gambar Lebih Lebar
Lensa Back-to-back, Bisa Ambil Foto/Video 360 di Saat Bersamaan
Kamera digital 360 derajat mampu mengambil gambar atau video 360 dengan lensa back-to-back. Kamera ini juga sudah dilengkapi mode VR (virtual reality), built-in stitching, Wi-Fi, dan bluetooth. Satu kamera dengan fungsi lebih dari sekadar gaya-gayaan.
Untuk menangkap foto 360 secara maksimal, pastikan kamera hp Anda sudah mumpuni untuk aplikasi ini.
Potensi bagi Industri Informasi
Dukungan terhadap teknologi VR mulai berdatangan dari berbagai pihak sehingga masyarakat lebih mudah mencerna informasi konten 360. Umumnya, kamera 360 derajat mempunyai dua–atau lebih–lensa fisheye dengan jangkauan 180 derajat. Setiap lensa tersinkronisasi untuk mengambil dan menggabungkan gambar secara bersamaan. Bisa dibayangkan kan hasilnya kalau kamera video 360 digunakan untuk meliput live report pertandingan olahraga atau foto spot liburan?
Oke sahabat hanya sekian artikel yang dapat admin sampaikan kali ini mengenai foto 360 derajat apabila ada kekurangan kalian bisa menambahkanya di kolom komentar,sekian terimakasih. Wassalamualaikum wr wb, Jangan lupa tersenyum:))
0 Komentar